Laman

Sabtu, 31 Desember 2011

H-7

gak berasa banget ya sudah tinggal seminggu lagi saya mau menikah..
makin hari makin terasa gugup nya.. semuanya jadi pikiran.. salah ngomong sedikit aja bisa kepikirannya berhari hari.. inginnya semua berjalan dengan lancar dan sesuai dengan apa yang direncanakan.. gak ada yang menyimpan ketidak puasa, atau apapun itu..

malam ini malam tahun baru masehi, sebenernya bagi saya sih gak beda sama malam malam sebelumnya.. hanya mungkin malam ini lebih berisik dengan suara terompet dan petasan.. yang justru membuat berbeda adalah, malam ini seminggu lagi, tujuh hari lagi, terhitung dari malam ini akan terselenggara peristiwa yang akan mengubah hidup saya dan calon pasangan saya.. satu hal yang amat sangat saya khawatirkan, yaitu keselamatan..

semenjak saya menonton drama korea yang berjudul 49Days, saya jadi khawatir dan sangat berhati-hati setiap kali melakukan perjalanan.. dikisahkan di film itu seorang wanita yang akan menikah, namun sehari sebelum hari pernikahannya dia mengalami kecelakaan dan mati suri.. saya gak mau ini terjadi di saya dan juga calon suami saya.. ini bener bener bikins aya kepikiran banget.. kalau saya sih perjalanan paling jauh palin hanya ke rumah saudara, masih di kota yang sama.. kalo dia, tiga hari sebelum hari pernikahan dia harus menyebrang pulau, lau melakukan perjalanan darat lintas kota dua hari berturut turut.. gimana gak was was coba..

yah semoga diberi kelancaran dan keselamatan..
bismillahirrahmanirrahim :)

Doa istri sholehah

Bismillahirrohmanirrohim

Ya Allah..
Kau ampunilah dosa ku yang telah kuperbuat
Kau limpahkanlah aku dengan kesabaran yang tiada
terbatas
Kau berikanlah aku kekuatan mental
Kau kurniakanlah aku dengan sifat keredhan
Kau peliharalah lidahku dari kata-kata nista
Kau kuatkanlah semangatku menempuhi segala
ujian dari- Mu
Kau berikanlah aku sifat kasih sesama insan

Ya Allah…
Sekiranya suamiku ini adalah pilihan Mu di Arash
Berilah aku kekuatan dan keyakinan untuk terus
bersamanya
Sekiranya suamiku ini adalah suami yang akan
membimbing tanganku dititianMu
Kurniakanlah aku sifat kasih dan redha atas segala
perbuatannya

Sekiranya suami ku ini adalah bidadara untuk ku di
Jannah Mu
Limpahkanlah aku dengan sifat tunduk dan tawaduk
akan segala perintahnya
Sekiranya suami ku ini adalah yang terbaik untukku
di Dunia Mu
Peliharalah tingkah laku serta kata-kataku dari
menyakiti perasaannya
Sekiranya suami ku ini jodoh yang dirahmati oleh
Mu
Berilah aku kesabaran untuk menghadapi segala
sesuatu karenanya

Tetapi ya Allah… Sekiranya suami ku ini ditakdirkan
bukan untuk diriku seorang
Kau tunjukkanlah aku jalan yang terbaik untuk aku
harungi segala dugaanMu
Sekiranya suami ku tergoda dengan keindahan
dunia Mu
Limpahkanlah aku kesabaran untuk terus
membimbingnya
Sekiranya suamiku tunduk terhadap nafsu yang
melalaikan
Kurniakanlah aku kekuatan Mu untuk aku
membetulkan keadaanya
Sekiranya suamiku menyintai kesesatan
Kau pandulah aku untuk menarik dirinya keluar dari
terus terlena

Ya Allah… Kau yang Maha Mengetahui apa yang
terbaik untukku
Kau juga yang Maha Mengampuni segala kesilapan
dan keterlanjuranku
Sekiranya aku tersilap berbuat keputusan
Bimbinglah aku ke jalan yang Engkau ridhoi
Sekiranya aku lalai dalam tanggungjawabku sebagai
isteri
Kau hukumlah aku didunia tetapi bukan diakhirat
Mu
Sekiranya aku ingkar dan durhaka
Berikanlah aku petunjuk kearah rahmatMu

Ya Allah… Sesungguhnya aku lemah tanpa
petunjukMu
Aku buta tanpa bimbingan Mu
Aku cacat tanpa hidayah Mu
Aku hina tanpa Rahmat Mu

Ya Allah… Kuatkan hati dan semangatku
Tabahkan aku menghadapi segala cobaanMu
Jadikanlah aku isteri yang disenangi suami
Bukakanlah hatiku untuk menghayati agama Mu
Bimbinglah aku menjadi isteri Solehah
Hanya pada Mu,

Ya Allah…
Ku pohon segala harapan
Karena aku pasrah dengan dugaan Mu
Karena aku sadar hinanya aku
Karena aku insan lemah yang kerap keliru
Karena aku lupa dengan keindahan duniaMu
Karena kurang kesabaran ku menghadapi cobaan
Mu
Karena pendek akal ku mengharungi ujian Mu

Ya Allah Tuhanku…… .
Aku hanya ingin menjadi isteri yang dirahmati
Isteri yang dikasihi
Isteri yang solehah
Isteri yang sentiasa dihati Aamiin Yaa Robbal
'Aalamiin... .

copas : 

Selasa, 20 Desember 2011

Bagaimana rasanya?

17 hari lagi.. Akan menjadi momentum perubahan drastis bagi saya dan kamu.. Segala keinginan, keegoisan, kesusahan,kebahagiaan, bahkan amarah harus dibagi bersama..

Menghitung hari gini banyak sahabat dan teman saya yang bertanya "bagaimana persiapannya? Sudah sejauh apa?" atau "bagaimana perasaannya akan menikah?"

Perasaan saya sekarang sedikit gelisah, sedikit khawatir, tapi bahagia.. Hmmm... Semua rasa menyatu, mungkin ini bisa disebut nano nano.. Sudah tidak sabar ingin segera ke hari itu, tapi khawatir juga kalau menghitung hari.. Serba tidak menentu lah perasaannya..

Semoga semakin hari niat kami tidak berubah, yaitu beribadah.. Semakin hari semakin disiapkan dan dimantapkan hatinya.. Semakin hari semakin dipermudah jalannya.. Aamiin

Pulpen warna warni ujung runcing

Saya ingin pulpen warna-warni dengan
ujung runcing..
Saya cari dari ujung sisi jalan sini
hingga ujung sana.. Lalu kembali lagi ke
ujung awal pencarian namun di sisi
berpeda..
Melawan panas,merasakan
haus,melupakan lelah.. Diselingi
cerita,kadang tergelak tawa,juga tak
sedikit komentar..
Satu satu toko didatangi,satu satu pula
pulpen warna warni ditawari..Ada yang
ujung tumpul, ada yang berkilau,ada
juga yang ragam warnanya terbatas..
Bukan mereka yang saya cari..Saya
mencari pulpen warna warni dengan
ujung runcing..
Tak apa bila saya harus
kepanasan,harus merasa lelah,dan
kehausan..Saya hanya tidak mau
menyesal karna apa yg saya dapatkan
tidak sesuai dengan keinginan saya..
*seperti saya menginginkan kamu

Minggu, 11 Desember 2011

doa rabithah

Yaa Allah, Engkau mengetahui 
bahwa hati-hati ini telah berhimpun dalam cinta kepada-Mu
bertemu dalam taat kepada-Mu, 
bersatu alam dakwah-Mu, 
berpadu dalam membea syariat-Mu

Yaa Allah, kokohkanah ikatannya, 
kekalkanlah cintanya,
tunjukillah jalan-jalannya,

Penuhilah hati-hati ini dengan cahaya-Mu yang tidak pernah pudar.
Lapangkanlah dada-dada kami dengan limpahan keimanan kepada-Mu
dan keindahan bertawakal kepada-Mu.
Hidupkanlah hati kami dengan ma'rifat kepada-Mu.

Sesungguhnya Engkaulah Sebaik-baik Pelindung dan Sebaik-baik Penolong.
Yaa Allah, kabulkanlah